18.42
0

PALABUHANRATU – Kapolres Sukabumi, AKBP Asep Edi Suheri turun langsung mendonorkan darahnya, kemarin.
Donor darah yang dilakukan Kapolres di Aula Mako Polres Sukabumi, Jalan Perkantoran Jajaway tersebut dilakukan bersama ratusan jajarannya.

“Donor darah ini merupakan kegiatan berbagi kepada sudara kita yang membutuhkan. karena kebutuhan darah informasinya memang masih sangat kekurangan. Dan kegiatan ini merupakan salah satu rentetan kegiatan menyambut HUT Bhayangkara ke 67,” kata Asep.

Perwira menengah pangkat dua bunga melati emas itu mengajak agar masyarakat memberikan sumbangan kepada orang yang membutuhkan. Diantaranya sumbangan atau donor darah. “Setetes darah kita sangat bermanfaat bagi orang yang membutuhkannya,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Unit Donor darah (UDD) Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sukabumi, Sri Suharti menyebutkan, bagi masyarakat atau pasien yang membutuhkan darah, biaya pengganti pengolahan darah hanya Rp 252 ribu/350 cc atau per labu. “PMI hanya mengeluarkan biaya pengganti pengolahan darah itu hanya Rp 252 ribu. Jika lebih dari itu, bukan kewenangan kami,” kata Sri.
Sri yang berprofesi dokter umum itu juga menyebutkan, di Kabupaten Sukabumi amsih kekurangan stok darah. ” Kami masih banyak berharap kepada pendonor, karena masih banyak kebutuhan darah yang dibutuhkan masyarakat,” tukasnya.