08.32
0
PALABUHANRATU - Jelang bulan suci Ramadan, Polres Sukabumi berhasil mengamankan sejumlah orang dalam Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat). Di antaranya pelaku peredaran minuman keras (miras), perjudian kupon putih atau toto gelap (togel), peredaran ganja, dan pencurian sepeda motor.

Data Polres Sukabumi mencatat sedikitnya 500 botol miras berbagai merek disita dari sebuah warung di Jalan Raya Cibadak-Palabuhanratu Kecamatan Warungkiara. Selain itu, polisi juga mengamankan 12 orang pengedar togel dari sejumlah wilayah, di antaranya Cibadak, Cicurug, dan Palabuhanratu. Barang bukti yang disita di antaranya uang tunai Rp2,2 juta dan kertas rekapan dan handphone.

"Operasi Pekat ini terus akan kami gencar lakukan apalagi menjelang bulan Ramadan," kata Kapolres Sukabumi, AKBP Asep Edi Suheri, Selasa (25/6/2013).

Menurut Asep Edi, Operasi Pekat dilakukan untuk memberantas tindakan masyarakat yang dapat mengganggu dan merusak kesucian bulan puasa. Operasi Pekat ini akan terus dilakukan seluruh jajarannya di masing-masing wilayah hukum Polsek.

"Kami pun sudah menginstruksikan seluruh Polsek untuk melaksanakan Operasi Pekat di masing-masing wilayah," ujarnya.

Dia menuturkan dalam waktu dekat ini pihaknya akan melakukan rapat koordinasi dengan seluruh unsur Muspida Kabupaten Sukabumi dalam membahas pengamanan bulan suci Ramadan.

"Dalam waktu dekat kami akan melakukan rapat koordinasi dengan unsur Pak Bupati, Pak Dandim dan lainnya," tutur mantan Kapolres Cirebon Kota itu.